Minggu, 01 April 2012

Komponen Sistem Komputer


KOMPONEN SISTEM KOMPUTER

Sistem komputer merupakan hubungan antar komponen-komponen yang membentuk suatu kesatuan kerja hingga menghasilkan kerja komputer yang maksimal. Sistem komputer terdiri dari :
1. Hardware ( Perangkat Keras)
2. Software (Perangkat Lunak)
3. Brainware (Sumber Daya Manusia)

1. Hardware (Perangkat Keras)
Perangkat keras komputer adalah alat pengolah data yang bekerja secara elektronis dan otomatis, perangkat keras dapat bekerja apabila ada unsure manusia (Brainware). Hardware terdiri dari empat unsur utama, yaitu :
a. Input Unit
b. Control Processing Unit
c. Storage / Memory
d. Output Unit

Minggu, 25 Maret 2012

Generasi Komputer


Generasi Pertama (1946 – 1958)
Komputer generasi pertama menggunakan komponen elektronik tabung hampa (Vacuum Tube).
Ciri-ciri :
  • Ukuranya besar
  • Memerlukan banyak pendingin karena mengeluarkan banyak panas
  • Menggunakan kartu plong sebagai media penyimpanannya
Pabrik yang memproduksi :
  • UNIVAC
  • IBM
  • BURROGHS
  • HONEYWELL
    Contoh mesin :
  • UNIVAC I
  • IBM 650

Sejarah Komputer


Komputer berasal dari kata computare yang berarti menghitung, kata ini berasal dari bahasa latin. Karena komputer sendiri adalah berarti menghitung maka sejarah komputer juga berasal dari perkembangan alat hitung itu sendiri. Alat hitung sendiri diciptakan kira-kira 3000 tahun yang lalu di lembah Eufrat Tirgis, nama alat hitung pertama itu adalah ABACUS. Abacus pertama kali terbuat dari batu atau tanah liat yang berbentuk tablet, untuk menggunakan abacus kita harus menggunakan batu kerikil untuk menghitung, abacus dapat membantu perhitungan sederhana seperti penjumlahan dan pengurangan.